Apa sih yang teman-teman banggain tentang Indonesia?
Bali?
Batik?
Cuma itu?
Ternyata terlepas dari begitu tingginya peringkat dunia kita dalam hal korupsi, berbagai rekor dunia telah pecah di tangan Indonesia.. Oiya, yang baru-baru ini juga, yang itu lho, lampion di ancol itu.. mau tau yang lainnya?
check this out..
1. Republik Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar di dunia yang terdiri dari 17.504 pulau (termasuk 9.634 pulau yang belum diberi nama dan 6.000 pulau yang tidak berpenghuni).
2. Disini ada 3 dari 6 pulau terbesar di dunia, yaitu : Kalimantan (pulau terbesar ketiga di dunia dengan luas 539.460 km2), Sumatera (473.606 km2) dan Papua (421.981 km2).
3. Indonesia adalah negara maritim terbesar di dunia dengan perairan seluas 93 ribu km2 dan panjang pantai sekitar 81 ribu km2 atau hampir 25% panjang pantai di dunia.
4. Pulau Jawa adalah pulau terpadat di dunia dimana sekitar 60% hampir penduduk Indonesia (sekitar 130 jt jiwa) tinggal di pulau yang luasnya hanya 7% dari seluruh wilayah RI.
5. Indonesia merupakan Negara dengan suku bangsa yang terbanyak di dunia. Terdapat lebih dari 740 suku bangsa/etnis, dimana di Papua saja terdapat 270 suku.
6. Negara dengan bahasa daerah yang terbanyak, yaitu, 583 bahasa dan dialek dari 67 bahasa induk yang digunakan berbagai suku bangsa di Indonesia . Bahasa nasional adalah bahasa Indonesia walaupun bahasa daerah dengan jumlah pemakai terbanyak di Indonesia adalah bahasa Jawa.
7. Indonesia adalah negara muslim terbesar di dunia. Jumlah pemeluk agama Islam di Indonesia sekitar 216 juta jiwa atau 88% dari penduduk Indonesia . Juga memiliki jumlah masjid terbanyak dan negara asal jamaah haji terbesar di dunia.
8. Monumen Budha (candi) terbesar di dunia adalah Candi Borobudur di Jawa Tengah dengan tinggi 42 meter (10 tingkat) dan panjang relief lebih dari 1 km. Diperkirakan dibuat selama 40 tahun oleh Dinasti Syailendra pada masa kerajaan Mataram Kuno (750-850).
9. Tempat ditemukannya manusia purba tertua di dunia, yaitu Pithecanthropus erectus, yang diperkirakan berasal dari 1,8 juta tahun yang lalu.
10. Republik Indonesia adalah negara pertama yang lahir sesudah berakhirnya Perang Dunia II pada tahun 1945. RI merupakan Negara ke 70 tertua di dunia.
11. Indonesia adalah Negara pertama (hingga kini satu-satunya) yang pernah keluar dari Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) pada tgl 7 Januari 1965. RI bergabung kembali ke dalam PBB pada tahun 1966. FYI, ini gara-gara Malaysia jadi anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB.
12. Tim bulutangkis Indonesia adalah yang terbanyak merebut lambang supremasi bulutangkis pria, Thomas Cup, yaitu sebanyak 13 kali (pertama kali th 1958, terakhir 2002).
13. Indonesia adalah penghasil gas alam cair (LNG) terbesar di dunia (20% dari suplai seluruh dunia) juga produsen timah terbesar kedua.
14.Indonesia menempati peringkat 1 dalam produk pertanian, yaitu : cengkeh (cloves) dan pala (nutmeg), serta no.2 dalam karet alam (Natural Rubber) dan minyak sawit mentah (Crude Palm Oil).
15. Indonesia adalah pengekspor terbesar kayu lapis (plywood), yaitu sekitar 80% di pasar dunia.
16. Terumbu Karang (Coral Reef) Indonesia adalah yang terkaya (18% dari total dunia).
17. Indonesia memiliki species ikan hiu terbanyak didunia yaitu 150 species.
18. Biodiversity anggrek terbeser didunia : 6 ribu jenis anggrek, mulai dari yang terbesar (Anggrek Macan atau Grammatophyllum speciosum) sampai yang terkecil (Taeniophyllum, yang tidak berdaun), termasuk Anggrek Hitam yang langka dan hanya terdapat di Papua.
19. Memiliki hutan bakau terbesar di dunia. Tanaman ini bermanfaat untuk mencegah pengikisan air laut/abrasi.
20. Binatang purba yang masih hidup : Komodo yang hanya terdapat di pulau Komodo, NTT adalah kadal terbesar di dunia. Panjangnya bisa mencapai 3 meter dan beratnya 90 kg.
21. Rafflesia arnoldi yang tumbuh di Sumatera adalah bunga terbesar di dunia. Ketika bunganya mekar, diameternya mencapai 1 meter.
22. Memiliki primata terkecil di dunia , yaitu Tarsier Pygmy (Tarsius pumilus) atau disebut juga Tarsier Gunung yang panjangnya hanya 10 cm. Hewan yang mirip monyet dan hidupnya diatas pohon ini terdapat di Sulawesi.
23. Tempat ditemukannya ular terpanjang di dunia yaitu, Python reticulates sepanjang 49 kaki (14.94 meter) di Sulawesi.
24. Ikan terkecil di dunia yang ditemukan baru-baru ini di rawa-rawa berlumpur Sumatera. Panjang 7,9 mm ketika dewasa atau kurang lebih sebesar nyamuk. Tubuh ikan ini transparan dan tidak mempunyai tulang kepala.
Sumber: Kaskus (terimakasih Pakdhe Kaskus..)
Kalau dipikir-pikir, negara kita itu beruntung bgt lho, punya banyak aset, komoditi, dan kekayaan di berbagai bidang.. tapi kok kayaknya gak maju-maju.. berkembaaaaaannggg.. terus.. kapan jadi negara majunya? Berkembang aja terus, gak maju-maju..
Padahal, kalau kita lihat Jepang, yang ancur-ancuran setelah kalah di perang dunia II, gak ada setengah abad, majunya udah kayak apa tuh sekarang.. Bandingin ama Indonesia, gak pernah seancur itu kan? Tapi kok ya gini-gini aja.. Ketinggalan jauh ama negara-negara yang bahkan gak punya aset alam semelimpah kita.
jadi sebenarnya yang salah apanya? siapa?
Mungkin kita sering mikir, pemimpin-pemimpin bangsa kita sekarang pada gak bener, malu-maluin, koruptor, makan duit rakyat, kalau jongkok kakinya nekuk (yaiyalah),ujung-ujungnya nyalahin pemerintah deh..
Nah, kalau misal kita liat para generasi tua itu udah pada ancur kayak gitu, kita yang generasi muda jangan ikut-ikutan ancur dong yaa.. Kita harus punya visi buat masa depan indonesia yang jauh lebih baik.. Kita gak bisa ngubah keadaan Indonesia yang sekarang, tapi kita berkarya mulai sekarang untuk melihat hasilnya nanti. Biarin aja pemerintahan yang sekarang gak bener atau gimana, yang penting, saat gantian generasi kita yang memegang pemerintahan, gak boleh kayak gitu lagi. Gak mau kan, dikatain anak cucu kita kalau kita pemerintah yang gak bener?
Kita pasti bisa..
Tinggalkan kebiasaan-kebiasaan negatif, dan memulai kebiasaan baru yang lebih berguna.. Tingkatkan terus potensi kita baik di bidang akademik, kepribadian, maupun jasmani kita. Soalnya pemimpin yang baik bukan hanya harus pintar, tapi juga punya hati nurani, dan tubuh yang sehat, biar bisa mimpin rakyatnya dengan baik.
Setuju kan?
Para pemimpin itu gak bisa muda lagi, tapi kita yang bakalan jadi tua.
Harus bangga jadi bangsa Indonesia yaa..
Bikin lebih bangga lagi dengan prestasi-prestasi para generasi muda yang lainnya..!!
Baiklah kalau begitu..
Happy weekend..!! :D
Prasetya Alumni (gak tau angkatan berapa?
itu PA angkatan XV de...
ReplyDeleteoiyaya bang.. ada abang dong.. hehe.. bagus bgt bang fotonya..
ReplyDeletemakasih bang..
Cinta Tanah air adalah salah satu Iman terhadap Allah SWT
ReplyDeletehaha.. kalaupun ada g keliatan :D
ReplyDelete